Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bombana, Abdul Rauf
BOMBANA - Baru-baru ini Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bombana, Abdul Rauf mengatakan, bicara tentang pendidikan, maka akan berbicara soal pencerdasan anak bangsa, artinya ini harus penyelamatkan bangsa ini, harus melalui jasa para guru se Indonesia.
“Secara umum, guru se Kabupaten Bombana secara khusus, oleh sebab itu profesi guru adalah sebuah profesi yang sangat mulia,” ungkapnya saat ditemui diruang kerjanya oleh wartawan.
Lanjut Abdul Rauf seperti yang telah dilansir dipemberitaan media Nuansa Nusantara di tahun 2015 tingkat kelulusan SD (Sekolah Dasar) mencapai 98 persen, SMP (Sekolah Menengah Pertama) mencapai 99 persen dan SMA (Sekolah Menengah Atas) mencapai 100 persen ini merupakan sebuah keberhasilan yang perlu menjadi perhatian kepala sekolah serta guru-guru se Kabupaten Bombana agar tidak boleh lengah dengan pencapaian tersebut.
Pencapai kelulusan tersebut, sebagai Kadis sangat berterima kasih kepada kepala sekolah serta guru-guru se Kabupaten Bombana yang telah bekerjasama dengan baik dan dukungan semua pihak yang terkait, sehingga pencapaian kelulusan tersebut bisa diraih.
Lanjut Kadis beberapa bulan lagi akan berlangsung ujian nasonal agar setiap sekolah se Kabupaten Bombana untuk mempersiapkan dalam menghadapi ujian tersebut dengan pencapaian kelulusan di tahun 2015.
“Paling tidak tahun 2016, bisa dipertahankan dan akan lebih baik lagi kalau pencapaian kelulusan mencapai 100 persen di tingkat SD, SMP, dan SMA, “ paparnya.
Menurut informasi yang diterimanya saat disekolah SD, SMP, dan SMA mulai Januari sudah melakukan persiapan untuk mengikuti Ujian Nasional atas persiapan tersebut Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bombana, Abdul Rauf menghimbau agar sekolah se Kabupaten Bombana tetap fokus dan jangan setengah-setengah.
“Semua sekolah-sekolah harus mempersiapkan dirinya dengan memadai dan jangan setengah-tengah,” tuntas Kadis. (herman/haripuddi)